Spesifikasi Samsung Galaxy A01 Core dan Harganya

HP Samsung
Dapatkan harga terbaik :
Tokopedia Shopee Lazada
Spesifikasi Samsung Galaxy A01 Core
  • Rilis Agustus 2020
  • Layar 5.3' PLS TFT ~311 ppi
  • Chipset Mediatek MT6739 (28 nm)
  • GPU PowerVR GE8100
  • Internal 1/16 GB, 2/32 GB, 3/32 GB, 4/64 GB
  • Eksternal Tersedia slot microSD
  • Kamera Belakang 8 MP
  • Kamera Depan 5 MP
  • Baterai Li-Ion 3000 mAh
Selengkapnya : Review Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy A01 Core

Sebagai salah satu merek ponsel yang sering terdengar di telinga konsumen, Samsung menjadi salah satu pilihan pengguna smartphone hingga saat ini. Samsung Galaxy A01 Core menjadi salah satu produk A series yang diandalkan di pasar smartphone terjangkau. Meskipun murah, namun fitur unggulannya cocok bagi pemula yang menginginkan smartphone untuk pemakaian reguler.

Didesain dengan layar lebar tampilan display 5,3" HD + PLS LCD, Galaxy A01 Core akan memberikan visualisasi yang cukup baik. Desain Galaxy A01 Core yang ramping menyimpan baterai besar dalam perangkat setebal 8,6 mm dengan casing bergaris. Pilihan warna perangkat ini tersedia dalam varian hitam, biru, atau merah.

Untuk sensor optik, Samsung telah menghadirkan 8MP di bagian belakang yang bisa melakukan digital Zoom 4x. Kalian juga akan menemukan resolusi 5MP di bagian depan untuk selfie dan video call sehari-hari. Ia mendukung perekaman video 1080p pada 30fps.

Dirancang untuk performa perangkat reguler sehari-hari, Galaxy 01 Core ditenagai oleh Mediatek MT6739WW (28 nm) dengan CPU Quad-core 1.5 GHz Cortex-A53 dan GPU PowerVR GE8100. Selain itu, perangkat ini juga dilengkapi varian 1GB/2GB RAM untuk performa cepat dan memori internal 16GB/32GB. Jika menginginkan opsi penyimpanan lebih, kalian bisa menambah kapasitasnya melalui slot microSD yang bisa menampung hingga 512GB.

Adanya dukungan dari Android (edisi Go), Samsung Galaxy 01 Core akan menjaga kapasitas penyimpanan aplikasi yang sudah diinstal dan dioptimalkan untuk penggunaan yang cepat dan mudah. Selain itu, kapasitas baterai 3.000mAh yang melengkapinya adalah tawaran Samsung untuk pengguna setianya. Daya tahan baterai pada Galaxy 01 Core bisa menyesuaikan tergantung pada lingkungan jaringan, pola penggunaan, dan faktor pengguna lainnya.

Diagnostik dan optimisasi yang interaktif pada aplikasi Samsung memudahkan kalian menyesuaikan performa perangkat. Fitur unggulan lain yang terdapat pada perangkat ini meliputi konektivitas Wi-Fi Direct, sensor akselerometer, sensor virtual proximity sensing, dan 3.2 earjack stereo.

Samsung Galaxy 01 Core sangat laris dan kalian bisa mendapatkan perangkat ini dengan harga Rp1.000.000 saja melalui e-commerce atau retail terdekat.

Berikut spesifikasi dan harga Samsung Galaxy A01 Core selengkapnya:

Spesifikasi Samsung Galaxy A01 Core

Umum
RilisAgustus 2020
JaringanGSM, HSPA, LTE
SIM CardDual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)

Body
Berat150 gram
Dimensi141,7 x 67,5 x 8,6 mm
MaterialBelakang Plastik, Frame Plastik
WarnaBlack, Red, Blue

Layar
TipePLS IPS
Ukuran5,3 inci, ~ 74,5% rasio layar ke body
Resolusi720 x 1480 piksel, rasio 18.5:9, ~311 ppi

Platform
OSAndroid 10 (edisi Go)
ChipsetMediatek MT6739 (28nm)
CPUQuad-core 1,5 GHz Cortex-A53
GPUPowerVR GE8100

Memori
Internal2/16 GB, 2/32 GB
JeniseMMC 5.1
EksternalTersedia slot khusus microSDXC

Kamera Belakang
Resolusi 8 MP, f/2.2, AF
FiturLED Flash
Video1080p @30fps

Kamera Depan
Resolusi5 MP, f/2.4
Video1080p @30fps

Audio
SpeakerAda
Jack 3.5mmAda

Konektivitas
WLANWi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, hotspot
Bluetooth5.0, A2DP, LE
GPSA-GPS
RadioFM Radio
NFCTidak ada
USBmicroUSB 2.0

Fitur
SensorAccelerometer
LainnyaTidak ada

Baterai
TipeLi-Ion, non-removable
Kapasitas3.000 mAh
FiturTidak ada

Benchmark
AntutuInformasi tidak tersedia

Harga Samsung Galaxy A01 Core

Harga
2/32 GB - Rp 1.000.000
1/16 GB - Rp 950.000

Harga dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu. Untuk harga terupdate selengkapnya, kunjungi halaman daftar harga HP Samsung terbaru.

Disclaimer - Ponselhub.com tidak menjamin informasi pada halaman ini 100% akurat. Baca selengkapnya

Yuniar

Ummu Noura. Menulis blog sejak 2020. Tech Enthusiast. Senang berbagi rekomendasi produk terbaik.

Bijaklah dalam berkomentar. Pertanyaan, kritik dan saran dipersilahkan. Komentar dengan spam link akan otomatis terhapus.

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال