Spesifikasi Oppo Find X3 Pro dan Harganya

HP Oppo
Dapatkan harga terbaik :
Shopee Tokopedia Lazada
Spesifikasi Oppo Find X3 Pro
  • Rilis Maret 2021
  • Layar 6.7 inci LTPO AMOLED 120Hz HDR10+ ~525 ppi
  • Chipset Qualcomm SM8350 Snapdragon 888 5G (5 nm)
  • GPU Adreno 660
  • Internal 12/256 GB
  • Eksternal Tidak tersedia
  • Kamera Belakang 50 MP (wide), 13 MP (telephoto), 50 MP (ultrawide), 3 MP (macro)
  • Kamera Depan 32 MP (wide)
  • Baterai Li-Po 4500 mAh, Fast charging 65W
Selengkapnya : Review Kelebihan dan Kekurangan Oppo Find X3 Pro

Dari tampilannya saja, kalian pasti sudah mengira bahwa Oppo Find X3 Pro menawarkan performa yang berkualitas. Dibekali dengan layar AMOLED 6.7 inci, Oppo Find X3 Pro memiliki kecepatan refresh rate max 120 Hz. Smartphone ini relatif ringan dan tipis untuk produk unggulan Oppo tahun 2021 karena hanya memiliki berat 193g dan ketebalan 8.3mm.

Smartphone ini mendukung resistansi debu atau air IP68 (hingga 1,5 m selama 30 menit) dan dual sim (nano-sim, esim, dual stand-by). Bodynya dibangun dengan bagian depan kaca (Gorilla Glass) dan casing smartphone aluminium. Ditenagai oleh chipset dan GPU anti lemot, Oppo Find X3 Pro berjalan dengan sistem Android 11 dan ColorOS 11.2.

Oppo Find X3 Pro sendiri memiliki sistem manajemen warna 10-bit Full-path yang bisa membedakan 1 milyar warna. Oleh sebab itu, kalian tidak perlu khawatir dengan hasil foto yang dihasilkan oleh smartphone ini. Oppo Find X3 Pro mempunyai dua sensor 50MP yang terletak di kamera utama dan ultra-wide. Selain itu juga terdapat sensor 13MP sebagai periskop telefoto dan 3MP kamera makro yang bersama-sama mendampingi kamera utama.

Oppo telah terkenal dengan performa HDR dan keseimbangan warnanya. Untuk melengkapi performa kamera pada Oppo Find X3 Pro, terdapat kamera selfie yang tidak mengecewakan dengan sensor 32 MP. Hal inilah yang membuat Oppo bersaing ketat di pasaran dengan smartphone flagship lainnya. Kalian akan mendapatkan penyimpanan yang lapang dengan RAM 12 GB dan ROM 256 GB.

Dibekali oleh Snapdragon 888, kinerja dari Smartphone ini sangat smooth. Meskipun hanya berbekal baterai 4500 mAh, kalian akan tetap memperoleh kinerja yang anti lag dan tahan lama. Sistem wireless charging dari Oppo Find X3 Pro mampu mengisi baterai 100% hanya dalam waktu 80 menit saja. Sementara fast chargingnya dapat mengisi baterai kalian hingga 100% dalam 30 menit saja atau kurang dari satu jam. Wah, sangat mengesankan bukan?

Saat ini, Oppo Find X3 Pro telah rilis dan dapat dipesan di Indonesia dengan harga jual Rp15.999.000,- pada toko e-commerce resmi. Meskipun tergolong harga yang mahal, namun kualitas dan fitur yang dihadirkan tidak kalah menarik dibanding dengan flagship lain. Kalian akan mendapatkan kualitas sistematika warna yang baik, fitur fast charger yang berkualitas, dan sensor kamera yang tidak mengecewakan dengan Oppo Find X3 Pro.

Berikut harga dan spesifikasi Oppo Find X3 Pro selengkapnya:

Spesifikasi Oppo Find X3 Pro

Umum
RilisMaret 2021
JaringanGSM, CDMA, HSPA, CDMA2000, LTE, 5G
SIM CardDual SIM (Nano-SIM, eSIM, dual stand-by)

Body
Berat193 gram
Dimensi163.6 x 74 x 8.3 mm
MaterialDepan Kaca Gorilla Glass 5, Belakang Kaca Gorilla Glass 5, Frame Aluminum
WarnaGloss Black, Blue, White, Cosmic Mocha, Mars Edition, Photographer Edition

Layar
TipeLTPO AMOLED, 1B colors, 120Hz, HDR10+
Ukuran6.7 inci, ~89.6% rasio layar ke body
Resolusi1440 x 3216 pixel, rasio 20:9, ~525 ppi

Platform
OSAndroid 11, ColorOS 11.2
ChipsetQualcomm SM8350 Snapdragon 888 5G (5 nm)
CPUOcta-core (1x2.84 GHz Kryo 680 & 3x2.42 GHz Kryo 680 & 4x1.80 GHz Kryo 680
GPUAdreno 660

Memori
Internal12/256 GB
JenisUFS 3.1
EksternalTidak tersedia slot microSDXC

Kamera Belakang
Resolusi 50 MP, f/1.8, 26mm (wide), 1/1.56", 1.0µm, multi-directional PDAF, OIS
13 MP, f/2.4, 52mm (telephoto), 1/3.4", 1.0µm, 2x optical zoom, PDAF
50 MP, f/2.2, 16mm, 110˚ (ultrawide), 1/1.56", 1.0µm, multi-directional PDAF
3 MP, f/3.0, (microscope), AF, ring flash, 60x magnification
FiturLED flash, HDR, panorama
Video4K @30/60fps, 1080p @30/60/240fps; gyro-EIS; HDR, 10‑bit video

Kamera Depan
Resolusi32 MP, f/2.4, 26mm (wide), 1/2.8", 0.8µm
FiturPanorama
Video1080p @30fps

Audio
SpeakerAda
Jack 3.5mmTidak ada

Konektivitas
WLANWi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac/6, dual-band, Wi-Fi Direct, hotspot
Bluetooth5.2, A2DP, LE, aptX HD
GPSdual-band A-GPS, GLONASS, BDS, GALILEO, QZSS
RadioTidak ada
NFCAda
USBUSB Type-C 3.1, USB On-The-Go

Fitur
SensorFingerprint (under display, optical), accelerometer, gyro, proximity, compass, color spectrum
LainnyaTidak ada

Baterai
TipeLi-Po, non-removable
Kapasitas4500 mAh
FiturFast charging 65W, Fast wireless charging 30W, Reverse wireless charging 10W, USB Power Delivery

Benchmark
Antutu (v8)656.467

Harga Oppo Find X3 Pro

Harga
6/128 GB - Rp 2.400.000
4/64 GB - Rp 2.100.000

Harga dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu. Untuk harga terupdate selengkapnya, kunjungi halaman daftar harga HP Oppo terbaru.

Disclaimer - Ponselhub.com tidak menjamin informasi pada halaman ini 100% akurat. Baca selengkapnya

Deden Kurniawan

Abu Noura. Menulis blog sejak 2010. Tech Enthusiast. Senang merekomendasikan produk gadget terbaik. LinkedIn

Bijaklah dalam berkomentar. Pertanyaan, kritik dan saran dipersilahkan. Komentar dengan spam link akan otomatis terhapus.

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال