Spesifikasi Vivo V21 dan Harganya

HP Vivo
Dapatkan harga terbaik :
Tokopedia Shopee Lazada
Spesifikasi Vivo V21
  • Rilis Mei 2021
  • Layar 6.44 inci AMOLED 90Hz HDR10+ ~409 ppi
  • Chipset Qualcomm Snapdragon 720G
  • GPU Adreno 618
  • Eksternal Tersedia slot microSD
  • Internal 8/128 GB, 8/256 GB
  • Kamera Belakang 64 MP (wide), 8 MP (ultrawide), 2 MP (macro)
  • Kamera Depan 44 MP (wide)
  • Baterai Li-Po 4000 mAh, Fast charging 33W
Selengkapnya : Review Kelebihan dan Kekurangan Vivo V21

Baru saja dirilis, Vivo V21 sudah menarik perhatian pecinta smartphone. Vivo menawarkan berbagai fitur unggulan dari seri ini untuk menunjang kebutuhan teknologi kalian sehari-hari.

Hadir dengan highlight metalik pada modul kamera, tepi perangkat, dan tombol fisiknya, Vivo V21 mengusung gaya yang serupa dengan pendahulunya. Menariknya, ada tiga lensa yang dipasang berbentuk persegi panjang yang tidak terlalu menonjol di bagian belakang.

Smartphone ini memang diluncurkan setelah Vivo V21 5G yang lebih dulu rilis sukses di pasaran. Menawarkan body slim, chipset kuat, dan penyimpanan lega, Vivo V21 cocok untuk dijadikan pilihan menggantikan smartphone kalian.

Hadir dengan berat 171 gram, smartphone ini tidak terlalu berat dan bahkan lebih ringan daripada versi 5G-nya yang termasuk dalam smartphone 5G tertipis. Kalian akan mendapatkan layar AMOLED 6.44 inci full HD+ yang memberikan kenyamanan dalam berbagai penggunaan. Displaynya sangat bersih dan cerah sehingga kegiatan menonton konten dan bermain game kalian akan gerasa lebih menyenangkan.

Perangkat ini ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 720G (8nm) dan GPU Adreno 618. Perpaduan antara 8nm dan 8core pada platform chipsetnya menawarkan kinerja 51% lebih baik dari generasi sebelumnya. Hal ini membuat Vivo V21 4G bekerja cukup cepat dan tidak lag.

Smartphone ini juga dilengkapi dengan sistem operasi Android 11 dan Funtouch 11.1 sebagai produk pertengahan 2021. Kalian bisa menikmati tampilan OS Vivo yang mengalami peningkatan dari versi sebelumnya karena warna dan pengaturan aplikasi bawaan lebih efisien pada versi ini.

Resolusi dari Vivo V21 4G bekerja sangat baik dan mengusung sensor yang sama dengan versi 5G-nya. Kalian akan mendapatkan kamera utama 64MP, kamera ultra-wide 8MP, dan kamera makro 2MP. Namun sayangnya pada smartphone ini tidak terdapat OIS seperti pada Vivo V21 5G. Kalian bisa mengandalkan kamera depannya untuk kegiatan panggilan video atau selfie karena menawarkan ia menawarkan sensor 44MP.

Semua kinerja tersebut didukung oleh baterai 4000mAh yang cukup untuk bertahan sehari penuh. Kalian juga bisa mengisi daya dengan cepat berkat dukungan fast charging 33W. Meskipun digunakan untuk bermain game dan kegiatan multi-tasking aplikasi, perangkat Vivo V21 tidak menghabiskan banyak daya yang ekstrim. Perangkat ini juga tidak overheat dan bisa menormalkan suhu dengan cepat.

Selain itu, salah satu keunggulan lain yang ditawarkan adalah penyimpanan yang besar. Dengan RAM 8GB, kalian bisa memilih dua tipe penyimpanan internal antara 128GB dan 256GB. Harga dari smartphone ini akan bervariasi tergantung dari luas penyimpanan internal yang dipilih.

Hadir dengan dua varian warna yakni Diamond Flare dan Roman Black, kalian bisa mendapatkan Vivo V21 4G mulai dari harga Rp3.999.000 di toko e-commerce, toko offline, atau website resmi Vivo yang bebas diakses dengan mudah.

Berikut spesifikasi dan harga Vivo V21 selengkapnya:

Spesifikasi Vivo V21

Umum
RilisMei 2021
JaringanGSM, HSPA, LTE
SIM CardHybrid Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)

Body
Berat176 gram
Dimensi159.7 x 73.9 x 7.3 mm
MaterialDepan Kaca, Belakang Plastik, Frame Plastik
WarnaDusk Blue, Sunset Dazzle

Layar
TipeAMOLED, 90Hz
Ukuran6,44 inci, ~84,8% rasio layar ke body
Resolusi1080 x 2400 piksel, rasio 20:9, ~409 ppi

Platform
OSAndroid 11, Funtouch 11.1
ChipsetMediaTek MT6853 Dimensity 800U 5G (7 nm)
CPUOcta-core (2x2.4 GHz Cortex-A76 & 6x2.0 GHz Cortex-A55)
GPUMali-G57 MC3

Memori
Internal8/128 GB, 8/256 GB
JenisUFS 2.2
EksternalTersedia slot microSDXC

Kamera Belakang
Resolusi 64 MP, f/1.8, 26mm (wide), 1/1.72", 0.8µm, PDAF, OIS
8 MP, f/2.2, 120˚, 16mm (ultrawide), 1/4.0", 1.12µm
2 MP, f/2.4, (macro)
FiturLED flash, HDR, panorama
Video4K @30fps (Tanpa OIS), 1080p @30/60fps

Kamera Depan
Resolusi44 MP, f/2.0, (wide), AF, OIS
FiturDual-LED flash, HDR
Video4K @30fps (Tanpa OIS), 1080p @30fps

Audio
SpeakerAda
Jack 3.5mmAda

Konektivitas
WLANWi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, hotspot
Bluetooth5.1, A2DP, LE
GPSA-GPS, GLONASS, GALILEO, BDS
RadioTidak ada
NFCTidak ada
USBUSB Type-C 2.0, USB On-The-Go

Fitur
SensorFingerprint (under display, optical), accelerometer, gyro, proximity, compass
LainnyaTidak ada

Baterai
TipeLi-Po, non-removable
Kapasitas4.000 mAh
FiturFast charging 33W

Benchmark
Antutu (v9)365.055

Harga Vivo V21

Harga
8/256 GB - Rp 3.550.000
8/128 GB - Rp 3.250.000

Harga dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu. Untuk harga terupdate selengkapnya, kunjungi halaman daftar harga HP Vivo terbaru.

Disclaimer - Ponselhub.com tidak menjamin informasi pada halaman ini 100% akurat. Baca selengkapnya

Deden Kurniawan

Abu Noura. Menulis blog sejak 2010. Tech Enthusiast. Senang merekomendasikan produk gadget terbaik. LinkedIn

Bijaklah dalam berkomentar. Pertanyaan, kritik dan saran dipersilahkan. Komentar dengan spam link akan otomatis terhapus.

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال