Review Kelebihan dan Kekurangan Mi 11 Ultra

Tahun lalu Xiaomi telah meluncurkan Mi 10 Ultra dengan bangga karena menjadi topik perbincangan yang hangat untuk flagship masa kini. Tak disangka, hanya berselang setengah tahun, Xiaomi memboyong Xiaomi Mi 11 Ultra yang saat ini bisa kalian dapatkan dengan harga 16 jutaan. Ponsel spesifikasi teratas Xiaomi ini bersaing dengan S21 Ultra dan perangkat Ultra lainnya karena memiliki spesifikasi yang mirip.

HP Xiaomi
Dapatkan harga terbaik :
Tokopedia Shopee Lazada
Spesifikasi Mi 11 Ultra
  • Rilis Juni 2021
  • Layar 6.81 inci AMOLED 120Hz HDR10+ Dolby Vision
  • Chipset Qualcomm Snapdragon 888 5G (5 nm)
  • GPU Adreno 660
  • Internal 12/256 GB
  • Eksternal Tidak tersedia slot microSD
  • Kamera Belakang 50 MP (wide), 48 MP (periscope telephoto), 48 MP (ultrawide)
  • Kamera Depan 20 MP (wide)
  • Baterai Li-Po 5000 mAh, Fast charging 67W
  • Harga Rp 17.000.000
Selengkapnya : Spesifikasi Mi 11 Ultra dan Harganya

Namun satu hal pasti yang membuat ponsel ini menonjol adalah layar belakangnya. Pemimpin dari seri Mi 11 ini akan membantu kalian menjalani aktivitas digital tanpa hambatan sebagai ganti atas budget yang tidak sedikit berdasarkan harga banderolnya. Tanpa banyak basa-basi, mari mengulik apa yang menjadi kelebihan serta kekurangan flagship ini.

Kelebihan Mi 11 Ultra

Xiaomi telah banyak menciptakan gebrakan di pasar smartphone dengan inovasinya yang selalu dinanti. Terlebih dengan kehadiran smartphone high-end yang mengejutkan, ada banyak kelebihan yang akan kalian dapatkan dari perangkat ini.

Desain Berani dan Mencolok

Xiaomi mempertahankan desain dasar depan yang sama dengan Xiaomi Mi 11, dengan layar yang melengkung ke bawah di semua sisi, membuatnya lebih nyaman untuk digenggam. Tidak seperti kebanyakan smartphone masa kini, Mi 11 Ultra terbuat dari keramik. Ini menjadikannya ponsel paling tahan lama di pasaran saat ini.

Penting untuk diketahui bahwa keramik adalah bahan yang jauh lebih kuat daripada kaca sehingga kalian tidak perlu khawatir bagian belakangnya tergores atau retak. Apalagi cover punggungnya sangat futuristik dengan modul persegi panjang kamera yang didampingi panel 1.1 inci. Dengan desain yang modern seperti ini, sangat sayang rasanya jika melewatkan Mi 11 Ultra begitu saja.

Panel AMOLED WQHD+ Berkualitas

Xiaomi Mi 11 Ultra menampilkan layar penuh yang berukuran besar hingga 6,81 inci. Parameter layar yang dimilikinya persis sama dengan Xiaomi Mi 11 Pro. Layar ini memiliki kalim satu miliar warna asli dengan rasio 20:9. Selain itu, layar lebar ini membasa resolusi 3200 x 1440 WQHD+ dengan kecepatan refresh 120Hz dan kecepatan pengambilan sampel sentuh hingga 480Hz.

Dengan menggunakan bahan luminescent E4, layar pada Mi 11 Ultra menawarkan kecerahan puncak 1700nit dan mendukung algoritma kalibrasi layar yang dikembangkan sendiri oleh Xiaomi. Tidak cukup sampai di situ saja, Xiaomi juga mengklaim bahwa layar Mi 11 Ultra mendukung DCI-P3 dan HDR10+ dengan Dolby Vision. Karena telah lulus sertifikasi pelindung mata cahaya biru rendah SGS, maka kesehatan mata kalian akan tetap terjaga walaupun menggunakannya dalam waktu yang lama.

Menariknya lagi, seperti yang telah dijelaskan pada poin kelebihan pertama di atas, di bagian belakang terdapat layar AMOLED belakang 1,1 inci yang disertakan. Selain sebagai sandingan kamera, layar belakangnya juga berfungsi ganda sebagai panel yang selalu aktif untuk menunjukkan waktu, tanggal, statistik baterai, dan pemberitahuan dengan batas waktu 30 detik. Bagaimana? Sudah tertarik mencoba fitur menawan ini?

Proteksi Layar dan IP68

Setelah menyematkan layar penuh fitur dan dukungan yang beragam, Xiaomi tidak lupa untuk memberikan proteksi tingkat atas dari Corning, yakni Gorilla Glass Victus. Hal ini semakin melengkapinya di depan dan belakang karena dua sisi berlawan ini sama-sama anti goresan atau retak. Selain itu, kalian bisa dengan tenang menggunakannya ketika hujan atau di tempat berdebu karena Mi 11 Ultra telah mengantongi IP68.

Memiliki Speaker Stereo

Xiaomi Mi 11 Ultra menggunakan desain speaker stereo, yang disetel secara profesional oleh Harman Kardon. Di antara mereka, bagian atasnya diklaim mengadopsi unit speaker 1014 spesifikasi baru yang lebih tinggi semebtara bagian bawah ditingkatkan menjadi unit speaker super linier 1216P dengan amplitudo maksimum 0,8 mm.

Meskipun adanya speaker stereo pada perangkat ini adalah hal yang lumrah, akan lebih aneh dan mengecewakan apabila Xiaomi tidak menyertakannya. Oleh sebab itu kehadiran komponen speaker stereo wajib diapresiasi.

Kombinasi Ciamik Sensor Kamera

Mi 11 Ultra memiliki total tiga kamera di bagian belakang. Ada kamera utama 50MP dengan sensor Samsung GN2 1/1,12 inci besar duduk di belakang lensa aperture f/1,95 yang distabilkan secara optik. Ia telah dipasangkan dengan dua buah kamera yang sama-sama beresolusi 48MP (sensor Sony IMX598). Kamera pertama adalah lensa sudut ultra-wide (aperture f/2.2) dengan bidang pandang 128 derajat dan satu lagi dengan lensa telefoto gaya periskop untuk total zoom 120x (5x optik).

Hal paling mengesankan adalah Xiaomi mengklaim bahwa Mi 11 Ultra merupakan ponsel pertama di dunia dengan teknologi Dual Pixel Pro untuk fokus otomatis cepat. Selain itu, Mi 11 Ultra adalah ponsel Mi pertama dengan sistem fokus laser Time-of-Flight langsung multi-titik untuk akurasi yang lebih tinggi. Kalian bisa memotret dan melakukan rekaman video dengan memuaskan karena ketiga kamera di Mi 11 Ultra mendukung mode malam dan dapat memotret dalam 8K pada 24fps.

Performa Ngebut dari Chipset Teratas

Tidak perlu dipertanyakan lagi, kalian pasti sudah mempercayai performa dari Snapdragon 888 yang mengisi dapur pacu Mi 11 Ultra. Chipset 5G dengan fabrikasi 5 nm ini memberikan kinerja super kebut bersama kombinasi dari RAM LPDDR5 hingga 12GB dan penyimpanan UFS3.1 256GB. Sebagai flagship yang dibicarakan oleh banyak reviewer dan pencinta smartphone kelas atas, Mi 11 Ultra wajib kalian jajal kinerjanya.

Baterai Besar dengan Dukungan Pengisian Nirkabel

Highlight terakhir dari Mi 11 Ultra ada pada komponen dayanya. Xiaomi mengatakan bahwa Mi 11 Ultra menggunakan anode nano silikon generasi ke-2 untuk mengemas baterai 5.000 mAh sehingga kecepatan pengisian dan kapasitasnya bisa sangat efisien. Untuk mengisi ulang daya, ada dukungan fast charger kabel dan nirkabel 67W yang diklaim bisa mengisi penuh dengan durasi 36 menit saja.

Kekurangan Mi 11 Ultra

Sekilas dengan padatnya fitur tentu tidak terlihat apa kekurangan dari smartphone premium ini. Namun untuk pengguna yang selektif, ada beberapa titik perhatian yang menjadi kekurangan Mi 11 Ultra secara general. Berikut ini adalah 2 kekurangan yang bisa kalian pertimbangkan

Bobot Berat dengan Tonjolan Punggung Bagian Atas

Karena sudah menggunakan material keramik, maka secara otomatis bobot Mi 11 Ultra beda dengan smartphone lainnya. Keseluruhan bobot perangkat ini mencapai 234 gram ditambah tonjolan kamera belakang yang sedikit mengganggu. Bagi kalian yang telah terbiasa menggunakan ponsel ultra-thin, Mi 11 Ultra bisa jadi tidak bersahabat di genggaman.

Tidak Mendukung Ekspansi MicroSD

Meskipun kapasitas RAM-nya mencapai 12GB dengan ruang internal 256GB, perangkat ini hanya menyediakan opsi tunggal saja. Suatu saat jika membutuhkan kapasitas lebih kalian harus memindahkannya secara manual karena Mi 11 Ultra tidak mendukung ekspansi penyimpanan dengan microSD.

Demikian informasi mengenai kelebihan dan kekurangan Mi 11 Ultra sebagai flagship premium dari Xiaomi. Semoga tulisan ini bisa membantu kalian sebagai referensi saat ingin menentukan pilihan smartphone terbaru tanpa mempermasalahkan budget.

Deden Kurniawan

Abu Noura. Menulis blog sejak 2010. Tech Enthusiast. Senang merekomendasikan produk gadget terbaik. LinkedIn

Bijaklah dalam berkomentar. Pertanyaan, kritik dan saran dipersilahkan. Komentar dengan spam link akan otomatis terhapus.

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال