Dengan memakai kamera ponsel, Anda sudah bisa membuat foto yang bagus. Tak kalah dengan hasil jepretan dari kamera buatan professional. Terutama kalau untuk kebutuhan sosial media.
Image Credit : Samsung Indonesia
Misalnya, Anda membeli ponsel Samsung A23 yang memiliki empat kamera dengan resolusi 50 MP (wide angle), 5MP (ultrawide angle), 2MP (macro), serta depth sensor 2MP. Jumlah lensa pada kamera nantinya mempengaruhi kualitas gambar yang dihasilkan.
Perkembangan teknologi dan kebutuhan konsumen membuat produsen meningkatkan kualitas kamera ponsel mereka. Seringkali, produsen ponsel menonjolkan resolusi kamera sebagai daya tarik.
Sebab, fitur kamera memang dibutuhkan banyak pengguna ponsel sekarang ini.Dari semua ponsel yang ada, Samsung A23 bisa jadi salah satu ponsel dengan kualitas gambar mumpuni. Keunggulan dari Samsung A23 yaitu mampu menangkap lebih banyak objek ke dalam frame untuk hasil foto yang terbaik. Harga Samsung A23 di pasaran berkisar Rp 3.500.000. Dapatkan harga promo menarik ponsel Samsung lainnya dengan bertransaksi di Blibli. Terlepas untuk kebutuhan pekerjaan atau pribadi, Anda masih bisa membuat foto yang bagus dari genggaman ponsel. Nah, artikel ini akan membahas tentang cara memaksimalkan ponsel untuk membuat foto ciamik. Berikut penjelasannya:Gunakan HDR untuk Mendapatkan Hasil Foto yang Ciamik dan Berimbang
HDR adalah singkatan dari High Dynamic Range. Fitur ini fungsinya untuk menyeimbangkan highlight dan shadow dari jepretan Anda dengan ponsel. Dengan mengaktifkan fitur ini, hasil foto Anda terlihat makin detail dan berimbang, tidak terlalu terang maupun gelap. Sebagai contoh, Anda ingin mengambil gambar pada siang hari. Apabila tidak mengaktifkan HDR, hasil foto Anda akan blown-out serta shadow dan highlight yang berantakan. Berbeda halnya kalau mengaktifkan HDR, hasil foto Anda akan tampak lebih kontras dan detail yang seimbang.Manfaatkan Komposisi ‘Rule of Third’ dengan Fitur Grid
Fotografer selalu mengatur komposisi foto sebelum mengambil gambar untuk menghasilkan jepretan terbaik. Ada kebanggan tersendiri jika berhasil membuat foto terbaik dan ciamik. Oleh karena itu, ada fitur bernama grid untuk memudahkan pengaturan komposisi gambar. Dalam dunia fotografi terdapat istilah rule of third, yaitu konsep dimana fotografer menetapkan objek bersinggungan dengan garis grid. Konsep ini dinilai membantu mengarahkan pandangan orang lain menuju objek yang ingin Anda highlight. Efeknya, orang lebih mudah menerjemahkan hasil jepretan Anda serta pesan yang ingin disampaikan.Maksimalkan Setiap Fitur dari Mode Eksposur
Ponsel Android sekarang ini sudah berbagai fitur yang menunjang multitasking, salah satunya adalah fitur kamera. Kamera pada ponsel Android sudah tersedia berbagai mode exposure sesuai kebutuhan. Apabila Anda butuh memotret orang, gunakan mode portrait karena otomatis menggunakan aperture terbesar untuk optimasi software agar menghasilkan efek bokeh natural. Untuk menangkap objek yang bergerak cepat, gunakan mode sport untuk meningkatkan shutter speed agar foto tidak blur. Apabila Anda berada lokasi minim cahaya seperti malam hari, gunakan night mode untuk melambatkan shutter speed untuk menangkap cahaya di tempat minim penerangan. Serta gambar lebih cerah karena ada peningkatan OIS. Untuk hasil maksimal tanpa blur, pastikan tangan Anda stabil selama mengambil gambar.Gunakan Lensa Tambahan Apabila Diperlukan
Hasil jepretan sangat dipengaruhi jumlah lensa yang ada pada ponsel Anda. Demi menyiasatinya gunakan lensa tambahan yang tersedia dengan luas. Seringkali lensa tambahan mengganggu kejernihan kamera sehingga hasil gambar terdistorsi. Maka, tidak ada salahnya Anda mengganti dengan ponsel yang baru.Membeli Ponsel Baru
Mengganti ponsel dengan kualitas kamera yang lebih baik adalah solusi tercepat. Anda dapat mendapatkan ponsel dengan harga menarik melalui Blibli.Poles Hasil Foto dengan Software yang Mumpuni
Walau sudah mendapatkan hasil gambar natural, seringkali fotografer ngasih sentuhan untuk meningkatkan kualitas foto. Sebagai contoh, Anda ingin membuat foto lebih natural dengan mengatur white balance. Selain itu Anda bisa mengatur fitur lainnya seperti exposure, highlight, shadow, saturation, dan lain sebagainya. Anda dapat menggunakan software editing foto. Saat ini banyak sekali software gratis maupun berbayar baik menggunakan komputer maupun lewat ponsel. Setelah menghasilkan foto melalui ponsel, waktunya Anda memoles foto menggunakan software editing foto. Hadirnya software ini mempermudah proses editing tanpa harus memindahkan file lewat komputer. Untuk menghasilkan foto ponsel yang bagus ada beberapa hal yang bisa Anda lakukan, yaitu- Gunakan HDR untuk mendapatkan hasil foto yang ciamik dan berimbang
- Manfaatkan komposisi rule of third dengan fitur grid
- Maksimalkan setiap fitur dari mode exposure
- Gunakan lensa tambahan apabila diperlukan
- Ganti ponsel Anda dengan yang baru
- Poles hasil foto dengan software yang mumpuni.
Tags
Featured