Galaxy A04s adalah salah satu jagoan anyar dari seri A milik Samsung yang dibanderol dengan harga 2 jutaan saja. Spesifikasinya yang menarik berhasil menggaet pencinta smartphone murah.
Dapatkan harga terbaik :
Shopee
Tokopedia
Lazada
Spesifikasi Samsung Galaxy A04s
- Rilis September 2022
- Layar 6.5 inci PLS LCD 90Hz
- Chipset Exynos 850 (8nm)
- GPU Mali-G52
- Eksternal Tersedia slot microSD
- Internal 4/64 GB
- Kamera Belakang 50 MP (wide), 2 MP (macro), 2 MP (depth)
- Kamera Depan 5 MP
- Baterai Li-Po 5000 mAh
- Harga Rp 2.100.000
Selengkapnya :
Spesifikasi Samsung Galaxy A04s dan Harganya
Apakah kalian berminat meminangnya dalam waktu dekat? Mari kenali terlebih dahulu kelebihan dan kekurangan Galaxy A04s.
Kelebihan Galaxy A04s
Dilihat dari berbagai sisi, Samsung Galaxy A04s memang cukup menggoda karena para penggunanya sudah bisa merasakan kualitas baik meskipun merogoh kocek tidak terlalu dalam. Nah, daripada semakin pensaran, simak informasi mengenai kelebihan Samsung Galaxy A04s berikut ini.
Layar Besar
Samsung Galaxy A04s mengusung panel PLS LCD dengan ukuran 6.5 inci. Layar Infinity-V ini sangat nyaman digunakan karena menampilkan resolusi HD Plus (720 x 1600 piksel). Dengan tingkat kecerahan layar hingga 400 nits, kalian bisa mengandalkan visibilitasnya yang baik untuk digunakan di dalam maupun di luar ruangan.
Berbeda dengan pendahulunya, kali ini Samsung menyertakan refresh rate hingga 90 Hz pada Galaxy A04s. Oleh sebab itu ia bisa menjamin aktivitas scrolling yang lebih halus dan responsif lagi. Dengan rasio aspek 20:9, Samsung Galaxy A04s menawarkan kerapatan piksel display hingga 270 ppi yang tergolong standar di kelasnya.
Performa Mumpuni
Kelebihan yang satu ini kerap menjadi poin pertimbangan ketika memilih smartphone baru. Samsung Galaxy A04s berani menjamin performa mumpuni karena ditenagai oleh chip pabrikan Samsung, Exynos 850 yang diproses melalui fabrikasi 8 nanometer.
Ia membawa komponen CPU Octa-core dengan 4 core Cortex A55 performa yang bekerja dengan kecepatan hingga 2.0 GHz dan 4 core Cortex A55 efisien daya dengan clock speed 2.0 GHz. Selain itu, pengolah grafisnya pun terbilang oke karena ditangani oleh GPU Mali G52.
Ruang Penyimpanan Lega
Samsung Galaxy A04s menawarkan kelebihan berupa ruang penyimpanan lega untuk menyokong kinerja chipset yang mengotakinya. Di Indonesia, ponsel yang satu ini menyediakan beberapa varian konfigurasi RAM berpadu memori internal yang cukup besar.
Selain RAM 4 GB dan memori internal 64 GB, Samsung Galaxy A04s juga memiliki kapasitas RAM 4 GB yang dipasangkan bersama memori internal hingga 128 GB. Lebih menarik lagi kalian juga bisa menambah kapasitasnya melalui slot microSD untuk ekspansi secara eksternal hingga 1 TB.
Baterai Jumbo
Spesifikasi jempolan dari Samsung Galaxy A04s bisa kalian nikmati seharian penuh karena ia mengemas daya baterai jumbo 5.000 mAh. Apalagi dengan resolusi layar HD Plus dan performa chip yang mendukung efisiensi daya lebih baik, maka Samsung Galaxy A04s dapat diandalkan sebagai daily driver yang awet dan menawarkan masa pakai lama.
Kamera Utama 50 MP
Samsung memahami bahwa agar bisa menyaingi para rivalnya, Galaxy A04s harus bisa memikat dari sektor fotografi. Oleh sebab itu hadir kamera utama 50 MP pada perangkat ini yang memiliki aperture f/2.4 lengkap dengan PDAF. Samsung mengklaim bahwa kamera utama beresolusi besar ini mampu merekam video hingga resolusi Full HD atau 1080p pada 30 frame per detik.
Untuk sensor pendampingnya Samsung Galaxy A04s menyediakan kamera makro 2 MP dan depth sensor 2 MP yang sama-sama memiliki aperture f/2.4. Setup triple kamera di punggungnya terbilang oke sehingga bisa dimanfaatkan secara optimal untuk mengabadikan momen berharga kalian.
Memiliki Side-fingerprint
Samsung Galaxy A04s sudah mengusung sidik jari di samping bodi ponsel, tidak lagi tersemat di panel belakang sehingga lebih tampak modern. Selain itu, side-fingerprint dinilai lebih responsif dan mudah dijangkau karena menyatu dengan tombol power.
Kekurangan Samsung Galaxy A04s
Nah, setelah membahas mengenai kelebihan perangkat ini, tak lengkap rasanya jika belum mengulas apa saja yang menjadi kekurangannya. Berikut ini kekurangan Samsung Galaxy A04s yang wajib dicatat.
Fast Charging Hanya 15W
Samsung Galaxy A04s memang mengesankan pengguna Android karena mengemas baterai jumbo. Namun sayangnya Samsung masih enggan menyertakan dukungan teknologi fast charging yang lebih bersaing di kelasnya. Fast chaging perangkat ini mentok hingga 15 watt saja sehingga masih kalah dibandingkan smartphone lain yang sudah memberikan pengisi daya cepat hingga 33W.
Kamera Selfie 5 MP
Kekurangan perangkat ini juga diwarnai dari sektor fotografi. Resolusi kamera utama yang besar tidak serta merta membuatnya juga menawarkan kamera selfie yang mumpuni. Pasalnya, Samsung Galaxy A04s hanya menyediakan kamera selfie 5 MP saja yang tentunya terbilang lesu. Jika dibandingkan dengan rivalnya di harga yang sama, terdapat banyak pilihan dengan kamera selfie minimal 8 MP.
Itulah kelebihan dan kekurangan Samsung Galaxy A04s. Dua kekurangan di atas masih bisa ditoleransi jika kalian fokus pada kinerja perangkat yang bisa diandalkan seharian penuh. Semoga informasi ini dapat membantu kalian ya.