Penggemar smartphone berlayar besar tentu tidak ingin melewatkan kehadiran Infinix Note 10 di pasar entry-level. Namun tentu saja sorotan Infinix Note 10 tidak hanya terletak pada ukuran displaynya yang lapang.
Dapatkan harga terbaik :
Shopee Tokopedia Lazada
Shopee Tokopedia Lazada
Spesifikasi Infinix Note 10
Meskipun sejumlah kelebihan ponsel ini akan memanjakan penggunanya, jangan lupa untuk mempertimbangkan pula kekurangan yang dibawa oleh Infinix Note 10. Daripada semakin penasaran, mari telusuri kelebihan dan kekurangan Infinix Note 10.
- Rilis Juni 2021
- Layar 6.95 inci IPS LCD
- Chipset MediaTek Helio G85 (12nm)
- GPU Mali-G52 MC2
- Eksternal Tersedia, microSDXC
- Internal 4/64 GB
- Kamera Belakang 48 MP (wide), 2 MP (depth), 2 MP (monochrome)
- Kamera Depan 16 MP
- Baterai Li-Po 5000 mAh, Fast Charging 18W
- Harga Rp 1.700.000
Kelebihan dan Kekurangan HP Infinix Lainnya :
Kelebihan Infinix Note 10
Infinix Note 10 membawa tagline “Faster & Smoother” yang berarti hadir dengan peningkatan dari suksesornya. Kalian tak perlu khawatir soal performa perangkat ini karena Infinix Note 10 memiliki kelebihan berikut ini.Ditenagai Chip Gaming
Infinix Note 10 menawarkan keunggulan di sektor dapur pacu dengan ditenagai oleh chip gaming besutan MediaTek, Helio G85. SoC yang mengusung performa tinggi tersebut memiliki proses fabrikasi 12 nanometer dengan CPU 8 inti yang memiliki kecepatan maksimum 2.0 GHz. Ia bekerja sama dengan pengolah grafis GPU Mali-G52 MC2 yang berlari pada frekuensi hingga 1000 MHz dan membuatnya mampu menampilkan grafis animasi dengan smooth. Infinix membekali Note 10 dengan konfigurasi penyimpanan yang beragam. Tersedia kombinasi RAM dan memori internal mulai dari 4/64 GB, 4/128 GB, dan 6/128 GB. Kalian juga dapat memanfaatkan slot microSD jika ingin memperluas kapasitasnya. Khusus untuk para gamers, terdapat dukungan Dar-link Ultimate Game Booster yang mengoptimalkan aktivitas gaming. Fitur ini akan membantu kalian mendapatkan stabilitas visual ketika bermain game.Layar Jumbo 6.95 inci
Hampir menyentuh angka 7 inci, Infinix tidak ragu menyematkan layar super besar berukuran 6.95 inci pada Note 10. Anti pelit, kualitas tampilannya pun dijamin sangat menyenangkan karena ia membawa resolusi tinggi Full HD Plus (1080 x 260 piksel). Dengan ukuran rasio screen-to-body mencapai 91%, sudah pasti Infinix Note 10 dapat memberikan visualisasi yang memanjakan mata. Layar perangkat ini membawa touch sampling rate hingga 180 Hz dan rasio kontras warna 1500:1 yang tergolong unggul di kelasnya. Selain itu, Infinix telah membekalinya bersama sertifikasi kenyamanan mata cahaya biru rendah TUV Rheinland yang membuat Infinix Note 10 dapat digunakan seharian tanpa membuat mata penggunanya cepat lelah.Baterai Awet dan Tahan Lama
Mengikuti jejak pendahulunya, Infinix Note 10 juga tidak lupa mengusung kelebihan di sektor daya baterai. Dengan kapasitas sebesar 5.000 mAh, maka tak perlu khawatir akan lekas kehabisan daya. Dilansir dari laman resmi Infinix, terdapat klaim ketahanan hingga 12 jam untuk bermain game, 38 jam panggilan audio, 160 jam untuk pemutaran musik, hingga 53 hari siaga untuk perangkat ini. Ia didukung pula dengan teknologi fast charging 18 Watt untuk diisi ulang dengan cepat.Setup Kamera Mumpuni
Bukan HP gaming biasa, ternyata Infinix Note 10 juga menyediakan kelebihan pada sektor kameranya. Ponsel ini membawa kamera depan 16 MP dan konfigurasi tiga kamera yang terdiri dari 48 MP sensor utama Ultra Nighst disertai PDAF, kamera monokrom 2 MP, dan depth sensor 2 MP. Menariknya lagi, kemampuan video recording Infinix Note 10 diklaim dapat mencapai resolusi 2K pada kecepatan 30 fps.Punya Dual Speaker
Infinix Note 10 benar-benar menunjukkan eksistensinya sebagai HP gaming dengan dibekali oleh dual speaker yang terintegrasi DTS. Alhasil, output audio saat menonton streaming konten atau bermain game akan lebih seru lagi. Sangat menarik bukan?Kekurangan Infinix Note 10
Saat membeli HP baru, tentu tidak cukup hanya dengan memperhatikan kelebihannya saja. Kalian wajib mengetahui beberapa kekurangan Infinix Note 10 di bawah ini agar tidak menyesal setelah membelinya.Layar Tanpa Pelindung
Layar yang disebut Infinix dengan Super Fluid Display ini tidak memiliki pelindung sama sekali. Layar super lapang tersebut tentu tidak lengkap dan kurang nyaman apabila tidak diberi proteksi sehingga kalian harus membeli sendiri pelindung layarnya. Sangat disayangkan Infinix enggan menyertakan proteksi seperti para kompetitornya yang sudah melapisi display produk andalannya dengan Gorilla Glass dari Corning.Tidak Disertai Fitur NFC
Ponsel yang menyasar para gamers ini tidak disertai NFC sehingga menjadi salah satu poin minus atau kekurangannya. Infinix memilih untuk membedakan model NFC dengan Infinix Note 10 regular sehingga membuat calon konsumennya cenderung bingung memilih. Jika kalian belum berminat untuk menjajal fitur NFC, maka Infinix Note 10 adalah pilihan yang tepat. Itulah informasi mengenai kelebihan dan kekurangan Infinix Note 10 yang penting untuk diketahui. Bagaimana? Kalian berminat memboyongnya pulang? Infinix Indonesia membanderol perangkat ini mulai dari harga Rp 1 jutaan saja dengan tiga varian warna nyentrik yang cukup unik, yakni warna Emerald Green, Purple, dan Black. Pilih yang mana nih?Infinix Note 10
Rilis : Juni 2021
4/64 GB - Rp 1.700.000
Beli di Shopee